WhatsApp Icon

BAZNAS KABUPATEN MERANGIN KEMBALI SALURKAN BANTUAN BIAYA PENDIDIKAN TINGKAT PERGURUAN TINGGI TAHAP II

13/06/2022  |  Penulis: Humas BAZNAS Kab. Merangin

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS KABUPATEN MERANGIN KEMBALI SALURKAN BANTUAN BIAYA PENDIDIKAN TINGKAT PERGURUAN TINGGI TAHAP II

#baznas #merangin

Baznas Kabupaten Merangin terus mendukung kemajuan program pendidikan, hal ini dibuktikan dengan disalurkannya kembali dana zakat berupa bantuan biaya pendidikan tingkat perguruan tinggi tahap II sebanyak 30 mahasiswa dari keluarga kurang mampu, baik yang sedang kuliah di dalam maupun di luar Kab. Merangin dengan total dana Rp. 64.550.000, Senin (13/06/22).

Kegiatan penyaluran bantuan biaya pendidikan ini dilaksanakan di Kantor BAZNAS Kab. Merangin yang dihadiri langsung oleh Drs. H. Syafrudin Hadi selaku Ketua BAZNAS Kab. Merangin, Syabarudin, SP selaku Wakil Ketua II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan BAZNAS Kab. Merangin dan Drs. H. Marzuki Yahya selaku Waka IV Bidang Kesekretariatan, SDM dan Umum BAZNAS Kab. Merangin.

Ketua BAZNAS Kab. Merangin, Drs. H. Syafrudin Hadi menyebutkan bahwa BAZNAS Kab. Merangin memiliki berbagai macam bantuan biaya pendidikan dan Program Unggulan BAZNAS Kab. Merangin lainnya.

“Sampaikanlah informasi tentang BAZNAS ini nantinya di tengah masyarakat dan dimana kita tinggal, agar supaya orang-orang kaya dapat membayar zakat penghasilannya melalui BAZNAS Kab. Merangin. Semakin banyak zakat, infak dan sedekah yang terkumpul, maka semakin banyak pula manfaat yang dapat dirasakan. Untuk biaya pendidikan, tidak hanya untuk tingkat perguruan tinggi, namun juga mulai dari tingkat SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/SMK/MA yang akan dilaksanakan penyalurannya dalam waktu dekat ini.” ucapnya.

Wakil Ketua IV Bidang Kesekretarian, SDM dan Umum, Drs. H. Marzuki Yahya berpesan agar bantuan ini dipergunakan sebagaimana mestinya.

“Seleksi calon penerima manfaat bantuan ini telah melalui proses yang panjang, mulai dari verifikasi bahan hingga survey ke lapangan untuk menentukan layak atau tidaknya menerima bantuan, maka adik-adik peruntukkan dan manfaatkanlah bantuan ini sesuai dengan tujuan.” tambahnya.

Menurut Waka II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan BAZNAS Kab. Merangin, Syabarudin, SP, di tahun 2022 Program Merangin Pintar BAZNAS Kab. Merangin targetkan penyaluran bantuan biaya pendidikan program sarjana sebanyak 113 orang dengan dana RP. 281.500.000.

Pada tahap I bulan Februari lalu, BAZNAS Kab. Merangin telah salurkan bantuan biaya pendidikan untuk 6 orang mahasiswa S1 dengan dana Rp. 13.500.000, dan sebanyak 3 orang mahasiswa S1 luar negeri senilai Rp. 30.000.000.

Dengan adanya bantuan biaya pendidikan ini, diharapkan setelah lulus mereka dapat memberi kontribusi dan banyak manfaat bagi Kabupaten Merangin.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat